Search
Close this search box.

Mengenal Asal-Usul Ikan Arapaima Gigas di Perairan Indonesia

Mengenal Asal-Usul Ikan Arapaima Gigas di Perairan Indonesia
Mengenal Asal-Usul Ikan Arapaima Gigas di Perairan Indonesia

Beberapa hari ini kita dihebohkan dengan pelepasan ikan Arapaima Gigas di perairan Indonesia. Apa sih ikan Arapaima Gigas itu? Ikan Arapaima Gigas adalah jenis ikan air tawar terbesar di dunia yang berasal dari perairan daerah tropis Amerika Selatan.

Ikan Arapaima dapat tumbuh maksimal sepanjang 3 meter dan berat 200 kilogram. Saat ini sudah sangat jarang terdapat arapaima yang berukuran lebih dari 2 meter karena ikan ini sering ditangkapi untuk dikonsumsi penduduk atau diekspor ke negara lain.

Ikan ini bersifat predator, kemudian memiliki kemampuan adaptasi lingkungan yang cukup tinggi, kemampuan reproduksi cepat, omnivora atau pemakan segala, dan pertumbuhannya cepat.

Ikan arapaima gigas, atau biasa disebut arapaima, pirarucu, atau paiche, adalah ikan habitat air tawar yang berasal dari Amerika Selatan. Arapaima merupakan ikan terbesar di dunia.

 

Ikan Arapaima Gigas Raksasa
Ikan Arapaima Gigas Raksasa

Arapaima termasuk ikan golongan invasive alien species (IAS) yakni kelompok makhluk hidup yang bukan bagian dari suatu ekosistem asli dan dapat menimbulkan dampak negatif terhadap keanekaragaman hayati. Selain itu bisa merusak ekosistem, lingkungan, kerugian ekonomi, serta kesehatan manusia.

Jika dilepas ke perairan umum, ikan arapaima gigas dapat mengancam kelestarian sumber daya ikan lain. Penyebabnya, arapaima gigas bersifat invasif (predator, karnivora) jadi dikhawatirkan dapat mengancam kehidupan ikan asli Tanah Air.

Kemudian dari segi dasar hukum, melalui Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1994, Indonesia berkewajiban melakukan usaha menghindari introduksi spesies asing invasif melalui kegiatan pengendalian dan pemusnahan IAS yang ternyata merusak ekosistem, habitat hidup, serta keanekaragaman spesies asli.

Berdasarkan Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 41 Tahun 2014 tentang Larangan Pemasukan Jenis Ikan Berbahaya Dari Luar Negeri ke Dalam Wilayah Negara Republik Indonesia.

Ikan Arapaima Gigas dilarang masuk ke Indonesia karena ikan ini termasuk golongan ikan invasif yang dapat menimbulkan dampak negatif terhadap keanekaragaman hayati.

Dalam peraturan tersebut dijelaskan juga 152 jenis ikan lainnya yang dilarang masuk. Yuk cari tau dan bersama kita jaga kelestarian ikan di Indonesia.

Share the Post:

Related Posts