Search
Close this search box.

Kumpulan Permainan Anak Yang Paling Disukai Saat Ini

Permainan Favorite Stempel Anak 2020

Siapa yang pernah merasakan bermain dan mendampingi anak kecil ? apakah itu anak kandung atau anak titipan tentu kita akan nyaman dan senang apabila mereka tersenyum bahagia.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Kondisi seperti itu biasanya bisa tercipta dengan stimulus permainan yang disukai oleh anak kecil. Taukah kita apa saja yang disukai oleh anak kecil ? pertanyaan ini tentu menjadi riset bagi perusahaan membuat mainan anak.

Dari beberapa kali mendampingi anak kecil, kami perhatikan ada beberapa mainan favorite yang biasanya disukai mereka, antara lain :

  • Bermain Stempel
  • Bermain Boneka atau Mobil-mobilan
  • Bermain kartu bergambar
  • Bermain Warna dan Bangun ruang
  • Bermain Bola
  • Bermain sepeda
  • Jalan jalan naik sepeda motor
  • Melihat Video sendiri dan mendengarkan musik
  • Bermain gerakan seperti meloncat, berlari dan lainnya.
  • Permaianan tradisional
  • Bermain air
  • Bermain ikan

Berikut beberapa penjelasan singkat terkait point point permainan anak favorite diatas :

Bermain Stempel

Permainan Favorite Stempel Anak 2020
Permainan Favorite Stempel Anak 2020

Ada sebuah perusahaan yang menjual produknya dengan bonus stempel anak, setelah saya perhatikan, memang anak kecil sangat suka dengan permainan kecil dengan meninggalkan jejak warna di kertas putih. salah satunya adalah stempel ini.

Bermain Boneka atau Mobil-Mobilan

Permaian Anak Laki Laki Mobil Mobilan
Permaian Anak Laki Laki Mobil Mobilan

Biasanya anak perempuan cenderung suka bermain boneka, sementara anak laki-laki suka bermain mobil-mobilan. Mereka mengexplorasi dengan dunianya. Berimajinasi dan menyukai gerakan gerakan yang diciptakan.

Bermain Kartu Bergambar.

Permaian kartu edukatif untuk anak belajar membaca
Permaian kartu edukatif untuk anak belajar membaca

Sejak saya kecil media kartu selalu menjadi favorite beberapa perusahaan pembuat mainan untuk mempromosikan produknya. Sekarang seiring berkembangnya waktu kartu ini juga ada yang semakin edukatif dan bagus bagi bahan permaian anak, seperti belajar membaca arab, mengenali benda dan hewan. Serta fungsi lainnya.

Bermain Warna dan Bangun Ruang.

Permainan Warna dan Bagun Ruang Untuk Anak
Permainan Warna dan Bagun Ruang Untuk Anak

Bentuk obyek mulai persegi,segitiga, silinder dan sebagainya bagus juga dibuat bahan permainan. Mereka berlatih untuk mengenali bangun dan ruang.

Bermain Bola

Ilustrasi Bola Untuk Bermain Anak
Ilustrasi Bola Untuk Bermain Anak

Bermain bola sangat bagus untuk melatih staraf dan motorik anak. Dalam perkembangannya bola juga bervariasi ada bola plastik seperti sepak bola, ada juga bola kecil sehingga ada permainan mandi bola, dan sejenisnya yang melibatkan bola.

Bermain Sepeda

Ilustrasi anak bermain sepeda roda tiga
Ilustrasi anak bermain sepeda roda tiga

Sepeda didesain untuk anak biasanya dengan roda tiga agar tidak terjatuh, namun biasanya baru diperbolehkan ketika usia 2/3 tahun karena memiliki resiko jatuh.

Jalan-jalan naik Sepeda Motor.

Disarankan kalau sudah bisa duduk lebih baik ditambah tempat duduk khusus untuk anak. Kalau memang belum bisa digendung secara safety dan pelan pelan saja. Beberapa anak akan tertidur saat naik sepeda motor.

Melihat Video sendiri dan mendengarkan musik.

Anak kecil sangat suka di foto atau video, diawal biasanya bisa secara candid karena mereka akan malu. Saat diperlihatkan video mereka akan sangat senang dan tidak jarang ikut tertawa.

Bermain gerakan seperti meloncat, berlari dan lainnya.

Jangan heran kalau ruang tamu atau tidur anda tidak bisa rapi kalau ada anak kecil, karena mereka sangat senang dengan bermain meloncat, berlari dan lainnya yang mengakibatkan ruangan anda tidak bisa rapi. keep smile dan nikmati anugrah yang luar biasa ini.

Permaianan tradisional.

Permainan tradisional masih sangat relevan untuk membentuk keberanian dan karakter anak Indonesia, tentunya yang tidak berbahaya dan aman

Bermain air dan ikan

Bermain air sangat diminati anak kecil, apalagi kalau hujan tentu mereka ingin berexplorasi. Tetapi tentu masih dalam pengawasan dan perhatian pendamping orang tua.

Demikian beberapa elemen yang kami perhatikan, tentunya akan berbeda antara satu anak dengan lainnya tergantung lingkungan dan proses pertumbuhan mereka. Semoga bermanfaat dan menginspirasi para pejuang orang tua agar anaknya menjadi sholeh dan sholehah.

Lihat juga berita-berita INITU di Google News, Klik Disini

Share the Post:

Related Posts