Search
Close this search box.

Pengertian dan Jenis Pasar dalam Perekonomian Masyarakat

Pengertian dan Jenis Pasar dalam Perekonomian Masyarakat

Dalam materi yang membahas perekonomian masyarakat dibahas beberapa item diantaranya adalah pengertian dan jenis pasar berdasarkan barangnya atau berdasarkan sifatnya.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Pengertian Pasar

Pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi jual beli.

Berdasarkan Keberadaan Barangnya

Pasar dibedakan menjadi dua berdasarkan keberadaan barang, yaitu pasar nyata dan pasar tidak nyata :

Pasar Nyata

Pasar nyata adalah pasar yang melakukan transaksi langsung . Pada pasar nyata barang berada langsung di penjual. Barang langsung dipajang agar menarik pembeli. Kita bisa melihat di hampir semua kota dan kabupaten ada pasar besar,

Pasar Tidak Nyata

Pasar tidak nyata hanya menunjukan contoh barangnya. Barang diperlihatkan apabila terjadi pembelian. Tawar menawar dilakukan baik langsung maupun tidak langsung.

Berdasarkan Sifat Pasar

Apabila dilihat berdasarkan sifat pasarnya, pasar dibedakan menjadi pasar tradisional dan pasar modern.

Pasar Tradisional

Pasar yang terjadi tanpa disengaja, transaksi dilakukan secara tradisional. Artinya masih terjadi tawar-menawar, bangunannya tidak rapi dan tidak permanen. Dalam masyarakat jawa ada giliran pasar wage, pasar kliwon, pasar pon, pasar manis yang secara tidka langsung menggerakan masyarakat disekitar.

Pasar Modern

Pasar modern bisa juga disebut pasar swalayanseperti supermarket. Saat ini jumlahnya terus meningkat di Indonesia. Beberapa ciri-cirinya antara lain pembeli melawani sendiri, tidak ada tawar-menawar, bangunannya lebih rapi dan modern.

Demikian sedikit ulasan “Pengertian dan Jenis Pasar dalam Perekonomian Masyarakat,” semoga bermanfaat

Lihat juga berita-berita INITU di Google News, Klik Disini

Share the Post:

Related Posts